Cari Blog Ini

Senin, 11 Februari 2019

Cah Pesisir Cilacap: Gerakan Literasi untuk Anak



Oleh : Gita FU

Tanggal 18 Desember 2018 lalu empat orang gadis--Uyi, Winda, Ella, dan Tiara--sepakat memulai sebuah gerakan literasi di kota Cilacap. Berbeda dari kebanyakan gerakan atau komunitas literasi lainnya, mereka memfokuskan diri pada dunia anak-anak. Karena bukankah kebiasaan baik itu sebaiknya dimulai sejak dini?

Selanjutnya bergulirlah kegiatan mereka, tiap akhir pekan berlokasi di RTH Jl. Dr. Sutomo, Cilacap. Tempat ini memang cocok sebagai panggung karena banyak keluarga muda datang berkunjung. Saya sendiri menyebutnya sebagai Taman Rumah Kreatif, dan pernah mengulasnya di sini.

Nah, Alhamdulillah pada hari Ahad sore tanggal 10 Februari kemarin saya dan duo HanHan berkesempatan mengunjungi lapak Cah Pesisir ini. Kebetulan mereka sedang berkolaborasi dengan lapak Mengkaji Pustaka; menjadikan RTH makin semarak.

Awalnya duo HanHan masih canggung, "Ini mau ngapain, ya?" Syukurlah tak lama datang Sulis, seorang relawan Cah Pesisir, yang sigap menarik Hanna mengikuti aneka kegiatan. Sementara Farhan minta ditemani mencari buku bacaan.  Dari apa yang saya saksikan, inilah konsep kegiatan Cah Pesisir Cilacap:

1. Lapak baca

Kru Perpusda Cilacap dan Cah Pesisir Cilacap berfoto di depan mobil Perpustakaan Keliling. Dok. Instagram @cahpesisir.clp


Beralaskan tikar, digelarlah buku-buku bacaan anak. Ada seri KKPK, cergam, komik, ensiklopedi bergambar. Anak-anak bebas duduk selonjor sambil membaca. Orang tuanya bagaimana? Ikut baca boleh, hanya duduk mendampingi pun oke. Oh iya, untuk lapak baca ini mereka mendapat dukungan dari mobil Perpustakaan Keliling milik Perpusda Cilacap. Mantap, kan?

2. Mewarnai

Mewarnai-Cah-Pesisir-Cilacap
Mewarnai gambar dua dimensi. Dokpri. 

Sebagian besar anak-anak tentu suka mewarnai. Maka Cah Pesisir memfasilitasi dengan kertas gambar, aneka pewarna, dan pendampingan. Asyiklah anak-anak tersebut mewarnai gambar mereka.

3. Panggung Dongeng

Seorang relawan tengah mendongeng. Dok: @mengkaji_pustaka

Mendengarkan dongeng adalah kegiatan mengasyikkan. Apalagi jika Kakak pendongeng pintar membawakan cerita. Itulah yang dilakukan relawan Cah Pesisir ini, sebuah dedikasi yang patut diapresiasi!

4. Dolanan Anak
Cah Pesisir Cilacap memfasilitasi beberapa dolanan anak, antara lain:  bola bekel, congklak, ular tangga, Lego, alat musik tradisional, lompat tali, monopoli, dan scrabble. Kesemuanya menarik perhatian anak-anak, sehingga mereka sejenak teralihkan dari gawai.

Main Lego, maracas, dan boneka tangan. Dokpri.


Main congklak. Dokpri.



Main scrabble. Dokpri.
5. Kelompok Belajar, Minat dan Bakat Kegiatan ini baru akan dilaksanakan pad tanggal  17 Februari mendatang di kampung pesisir pantai Teluk penyu. Tujuan dari kelompok belajar adalah  membantu kesulitan anak-anak akan pelajaran di sekolah. Sedangkan pengembangan minat dan bakat untuk sementara difokuskan pada kegiatan menggambar.

Tentunya untuk dapat menjalankan seluruh kegiatan tersebut diperlukan bantuan tenaga. Oleh karenanya semenjak  tanggal 26 Januari lalu, Cah Pesisir Cilacap telah menerima 16 relawan baru. Mereka ini bergabung atas dasar kesediaannya berbuat yang terbaik bagi dunia literasi anak.

Sementara itu yang namanya usaha tentu saja ada hambatan alias rintangan. Menurut Tiara hambatan tersebut ialah: masih minimnya koleksi buku-buku cerita anak, dan belum solidnya komitmen dari para relawan baru. Namun seiring berjalannya proses, mudah-mudahan semua itu teratasi. Sehingga harapan Cah Pesisir untuk menjadi rumah yang nyaman bagi anak-anak mengenal literasi dan mengasah minat bakat anak pesisir Cilacap, dapat terealisasi. Aamiin.

Bagi teman-teman yang tertarik ingin berinteraksi langsung dengan gerakan ini, silakan buka profil Instagram mereka: @cahpesisir.clp.

Demikian perkenalan singkat kita dengan Cah Pesisir Cilacap. Semoga menginspirasi dan bermanfaat. Salam!

Cilacap, 110219

14 komentar:

  1. Mudah2an akan ada banyak penyumbang buku2 anak. *nunjuk diriπŸ˜‚

    BalasHapus
    Balasan
    1. NAAAAH!
      Tapi aku nggak berani ngacung, je πŸ˜‚πŸ˜‚πŸ˜‚

      Hapus
  2. Semangat terus utk relawan cah pesisir

    BalasHapus
  3. Wow tempat dg segudang permainan mendidik yg seru. Aq udah lupa cr main scrabble hihi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aku juga sambil main sambil nginget² lagi, dan yesss berhasil! Wkwkwk

      Hapus
  4. Wahhh.. keren mbak acaranya, kapan lagi?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Halo Miftahul Huda! Kamu bisa cek ig mereka, ya! Salam.

      Hapus
  5. Bagus banget kayaknya masyarakat semakin aware sama dunia literasi di Cilacap.Jadi pengen nyari jejak juga di kotaku

    BalasHapus
  6. semoga menginspirasi para pecinta literasi di seluruh daerah di indonesia...semoga sukses buat cah pesisir cilacap

    BalasHapus